Perlancar TMMD ke-108, Kodim 0821 Lumajang Gunakan Alat Berat

Berita Sidikkasus.co.id

LUMAJANG – Guna membantu proses pembersihan dan pembuatan pondasi jalan dan jembatan dalam mempersiapkan pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-108, Kodim 0821 Lumajang menggunakan satu unit alat berat.

TMMD ke-108 tersebut akan dilaksanakan di Desa Pandansari, Kecamatan Senduro, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Kamis (13/2/2020).

Danramil 0821/03 Senduro Kapten Inf Hasanudin mengatakan, bahwa tahap Pra TMMD merupakan tahapan yang dilakukan untuk menunjang kelancaran pelaksanaan program TMMD ke-108 pada Juli 2020 mendatang.

“Dalam tahap Pra TMMD ini kita fokuskan pada penyiapan sasaran fisik berupa jalan dan jembatan, sehingga pada saat pelaksanaannya nanti dapat selesai sesuai dengan alokasi waktu yang telah ditentukan,” jelasnya.

Hasanudin juga menyampaikan, bahwa tidak hanya melibatkan alat berat saja, tetapi personel Kodim 0821 dan masyarakat sekitar lokasi kegiatan juga turut dilibatkan dalam pelaksanaan Pra TMMD tersebut.

Menurut dia, dengan keterlibatan masyarakat dalam pelaksanaan program TMMD tersebut, dapat memperkokoh rasa kebersamaan, solidaritas dan silaturahmi, sehingga dapat menunjang terwujudnya kemanunggalan antara TNI – rakyat yang semakin solid.

“TMMD merupakan program dari rakyat, oleh rakyat dan diperuntukkan kepada rakyat. Untuk itu, mari bersama kita bersinergi untuk menyukseskannya, demi terwujudnya peningkatan perekonomian dan kesejahteraan bersama,” pungkas Hasanudin.

(Ria)

Komentar