Peduli Kesehatan Warga Perbatasan, Satgas Yonif MR 411/PDW Kostrad Berikan Layanan Pengobatan Keliling

Berita Sidikkasus.co.id

MERAUKE — Sebagai bentuk konsistensi dalam memberikan pelayanan kesehatan bagi warga di perbatasan, tak henti-hentinya Satgas Pamtas RI-PNG Yonif MR 411/PDW Kostrad melaksanakan pengobatan keliling ke rumah-rumah warga bertempat di Kampung Yakyu RT. 03 Rawabiru, Distrik Sota, Kab. Merauke.

Hal tersebut disampaikan oleh Pasi Intel Satgas Yonif Mekanis Raider 411/PDW Kostrad Lettu Inf Asep Saepudin, S.T.Han., dalam rilis tertulisnya di Distrik Sota, Merauke, Papua, Jum’at(22/11/2019).

Pasi Intel Satgas mengungkapkan, sebagai bentuk nyata kehadiran Satgas Yonif MR 411/PDW Kostrad supaya keberadaannya dapat selalu dirasakan oleh masyarakat diperbatasan, hal ini diwujudkan salah satunya melalui layanan kesehatan bagi warga disekitar pos melalui kegiatan pengobatan keliling.

Lanjutnya, dalam hal ini tim Kesehatan Pos Yakyu yang dipimpin langsung Danpos Letda Inf I Komang Adhi, bersama Tamtama Kesehatan (Takes) Pratu Suparyadi beserta dua anggota lainnya, melaksanakan kegiatan pengobatan keliling kerumah-rumah warga yang dimulai sejak pukul 08.00—11.00 WIT.

“Dalam kegiatan tersebut tercatat ada 21 orang warga yang mendapat pelayanan pengobatan dari Tim Kesehatan Pos Yakyu, berbagai macam keluhan sakit yang dirasakan warga diantaranya, demam, batuk, flu, sakit kepala, sakit pinggang, bekas luka bakar, dan gatal-gatal pada kulit,” pungkas Lettu Inf Asep.

Alumni Akmil tahun 2014 tersebut menambahkan, kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian Satgas, untuk terus membantu masyarakat di perbatasan dalam hal kesehatan, sekaligus sebagai sarana untuk mempererat hubungan silaturahmi dan memperkokoh kemanunggalan TNI-Rakyat.

Terpisah, salah satu warga yang mendapat pelayanan pengobatan, Dominggus Maiwa, mengatakan bahwa warga Kampung Yakyu sangat antusias dengan pelayanan pengobatan keliling yang dilaksanakan Satgas Yonif MR 411/PDW Kostrad.

‘’Saya sangat senang dengan kemurahan hati Bapak-bapak TNI dari Pos Yakyu, yang rela datang langsung ke rumah–rumah warga. Terima kasih Bapak Tentara, telah memberikan pelayanan pengobatan keliling kepada kami warga kampung yang jauh dari kota ini,’’ ucap Dominggus. (*)

Komentar