DINAS KESEHATAN BENGKULU SELATAN GENCAR MELAKUKAN PENCEGAHAN KECACINGAN UNTUK ANAK-ANAK USIA DINI

Berita Jejakkasusnews.co.id

Pasar Manna, Dinas Kesehatan bengkulu Selatan, mulai tanggal 2 september lalu melakukan pencegahan Kecacingan untuk Anak usia 2-12 tahun dengan membagi obat cacing gratis keseluruh kawasan yang ada di Bs.

Gejala kecacingan yang sering di jumpai pada anak-anak, dari usia 2 sampai 12 tahun, biasanya sang anak bawaannya malas, tidur-tiduran dan gizi berkurang sehingga harus diberi obat cacing untuk memulihkan ke optimalan pertumbuhan sang anak.

Program nasional ini sudah di jalankan oleh dinkes Bengkulu Selatan kesemua lapisan masyrakat dari sekolah, desa, lembaga, serta masyrakat yang terpencil sekalipun dengan di bantu mitra dinas yang ada.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bengkulu Selatan Redwan Arif. Kamis (12/9) Mengatakan,pembagian Obat Cacing ini sudah di mulai awal bulan sepetember lalu dan saat sedang berjalan.

“Pihaknya saat ini sudah membagikan obat cacing sejak awal september lalu, dan akan berakhir akhir pada bulan ini,” ujarnya.

Dikatakan Arif, obat cacing yang di berikan kepada masyrakat terutama anak berusia 2-12 tahun, dan total obat cacing seluruhnya yang di bagikan mencapai ribuaan obat cacing, hal ini demi terciptanya Bengkulu Selatan sehat dan cerdas, dan meruoakan program Nasional.

(Zrk)

Komentar