BAND KAPOK LAPAS BANYUWANGI HIBUR PENUTUPAN LATIHAN PEMBENTUKAN RAIDER PRAJURIT SATJAR KOSTRAD GELOMBANG II

Foto : Panggung prajurit

Berita Jejakkasusnews.co.id

Banyuwangi, Panglima Divisi Infanteri 2 Kostrad, Mayjen TNI Tri Yuniarto, S.AP, M.Si, M.Tr (Han), Minggu (1/9/2019) menutup Latihan Pembentukan Raider Satjar Kostrad Gelombang II tahun anggaran 2019 di Pantai Grajakan, Kabupaten Banyuwangi.

Dalam penutupan pelatihan Raider Satjar Kostrad gelombang II kali ini, Band kapok binaan lapas Banyuwangi turut andil menghibur para prajurit yang usai menempuh latihan, alunan music di mainkan, semua prajurit berteriak, dan berjoget dalam acara panggung prajurit kali ini.

Mayjen TNI Tri Yuniarto, S.AP, M.Si, M.Tr (Han), mengatakan Sangat bangga dengan penampilan Band kapok binaan lqapas Banyuwangi, yang bisa menghibur para prajurit kostrad,” saya sangat berterimakasih kepada lapas Banyuwangi yang sudah mau menghibur acara penutupan pelatihan ini, saya pribadi salut dengan para WBP(warga binaan pemasyarakatan) di mana mereka walaupun menjalani masa hukuman tetapi tidak membikin kecil hati mereka, justru mereka menunjukkan kreatifitas mereka lebih baik lagi di masyarakat” ungkapnya.

Latihan ini untuk melengkapi kualifikasi Raider bagi prajurit Divif 2 Kostrad sebagai standar mutlak yang harus dimilikinya, khususnya bagi mereka yang berdinas di satuan Raider, Mekanis Raider dan Para Raider.

Ke depan, agar mereka menjadi prajurit yang profesional, handal, tangguh serta mampu menghadapi berbagai tantangan tugas yang semakin kompleks.

“Dengan telah mendapatkan kualifikasi Raider, prajurit Kostrad harus selalu siap melaksanakan tugas dalam Operasi Khusus yang terdiri dari Operasi Raid Penghancuran dan Raid Pembebasan Tawanan, Operasi Mobil Udara, Operasi Lawan Gerilya serta Pertempuran Jarak Dekat disegala medan dan cuaca,” kata Pangdivif 2 Kostrad.

Latihan ini berlangsung selama tiga bulan sejak 10 Juni 2019 lalu yang meliputi tiga tahapan yakni tahap basis di Markas Yonif Raider 514 Kostrad, tahap gunung hutan di gunung Ijen Komplek serta tahap rawa laut di pantai Grajakan Komplek.

Pangdivif berharap kualifikasi Raider yang telah disandang itu tidak hanya untuk memberikan kebanggaan dan rasa percaya diri, tetapi juga menambah profesionalisme prajurit Raider di masa depan dalam menjalankan tugasnya.

Hadir dalam acara penutupan tersebut Kasdiv 2 Kostrad, Paban 2/Biblat Sopsad, Danpusdikif, Danrem 083 Baladhika Jaya, Danrindam V/Brawijaya, Asops Kaskostrad, Danseraider Pusdiklat Passus, Asren Divis 2 Kostrad, para Asisten Kasdivif 2 Kostrad, Danbrigif 9 Kostrad, para Dansat Jajaran Divif 2 Kostrad serta Forkompimda Kabupaten Bannyuwangi.(ari/humas)

Komentar