BANYUWANGI — JKN.
Banyaknya jumlah ruas jalan Desa rusak hingga masih belum tertangani, karena ADD sangat terbatas mengakibatkan banyak juga dari beberapa titik akses jalan Desa rusak belum ada perbaikan, dan ini terjadi salah satunya di Dusun Krajan Rt 01/Rw 02 Desa Tlemung Kecamatan Kalipuro Banyuwangi sampai saat ini belum ada perbaikan selama 4 tahun, Minggu 16 Juni 2019.
Jalan yang panjangnya sekitar 1,5 km itu berada di kawasan permukiman menanjak di gumuk perbatasan Dusun Watu Buncul ini sangat memperhatinkan sekali dari kondisi jalan tersebut kurang baik dari Geografis fisiknya tidak menentu seperti layaknya jalan mendatar, penuh tanjakan dan liku – liku tajam.
Menurut pantauan Media Jejak Kasus News berdasarkan fakta di lapangan, memang benar adanya beberapa titik akses jalan Desa banyak yang rusak sampai sekarang belum ada perbaikan.
Dan ini di ketahui oleh salah satu warga setempat DN Rt 01 /Rw 02 saat di konfimasi mengatakan,” memang benar mas jalan tersebut sangat tidak layak di lalui, soalnya dari kondisi fisiknya yang gak memungkinkan, lusa ada pengguna sepeda motor ibu – ibu sambil mbonceng anaknya jatuh akibat jalannya penuh rejeng berbatuan, jadi kalau di lalui jalan ini agak mengganjal sehingga bagi pengguna sepeda motor tidak bisa menguasai jalan tersebut, seketika itu juga jatuh,” jawabnya dengan sedikit panik.
Seharusnya jalan Dusun Krajan ini cepat di perbaiki agar tidak banyak masyarakat menjadi korban akibat jatuh dari sepeda motornya.
Apalagi jalan banyak tanjakan tajam penuh liku – liku yang nantinya bisa membahayakan pengguna roda 2 khususnya terutama bagi ibu – ibu yang kurang menguasai medan lapangan.
“Harapan saya mudah – mudahan akses jalan ini cepat di perbaiki, supaya masyarakat umum bisa berjalan dengan baik dan terkondisikan aman,” pintanya kata DN.
( edi )
Komentar