DIDUGA PEREMPUAN BERKERUDUNG TERTANGKAP CCTV SAAT MELAKUKAN AKSINYA

JEMBER – JKN.
Berhati-hatilah bagi para ibu-ibu ketika berbelanja di tempat keramain, apalagi pada saat menjelang lebaran, seperti yang di alami Nuriati warga Desa Wringin agung Kecamatan Jombang, Sabtu, 1/6/2019.

Kronologis awal, Waktu itu Nuriati beranjak dari rumahnya dengan mengendarai Mobil bersama suaminya hendak ke pasar Kencong untuk membeli sesuatu barang.

Nuriati menjelaskan kepada awak media, bahwa Setelah sampai di tempat yang kami tuju, saya turun dari mobil dan masuk kesebuah toko. Sebelum saya membeli, saya melihat lihat barang yang akan saya beli.

Ketika saya mendapatkan barang yang saya cari dan hendak membayarnya saya terkejut dan kaget, karena dompet yang ada dalam tas saya sudah tidak ada” ucapnya, saat kami komfirmasi.

Akhirnya Nuriati menyampaikan pada pemilik toko dan saat itu juga pemilik toko mengajak korban untuk menyaksikan hasil dari rekaman CCTV.

Dari hasil rekaman CCTV tersebut, ternyata ada salah satu perempuan berkerudung yang diduga sedang mengintainya dan terlihat perempuan yang mencurigakan selalu mendekat dengan korban, bahkan sesekali tolah – toleh, mungkin melihat di sekeliling nya apa ada yang melihat aksinya apa tidak.

Dengan membuhtukan waktu beberapa menit si panjang tangan ini berhasil menjarah barang korban yang berada di dalam tas dan setelah itu beranjak dari tempat nya.

Ket. Wanita Berkerudung di duga melakukan aksi pencopetan

Dengan bukti hasil rekaman CCTV, Nuriati selaku korban melaporkan kejadian tersebut ke Polsek setempat.
“Saya berharap pelaku segera tertangkap mas, katanya kepada awak media JKN yang mewawancarainya. ( Sofyan)

Komentar