Atlit Peraih Medali Diajang Polprov Tagih Pembayaran Bonus

MELAWI – JKN.
Lima bulan usai penutupan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) kalbar 2018, namun belum ada kepastian kapan bonus atlet berprestasi diserahkan. Padahal, jauh hari telah dijanjikan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Melawi meski secara simbolis bonus tersebut sudah diserahkan.

“Teman-teman wartawan juga kan tahu janjinya mereka (Pemkab Melawi). Begitu selesai Porprov bonus langsung diberikan,” kesal atlet, yang minta namanya tidak disebutkan,senin (1/4/2019).

Menurut dia, banyak fitnah yang timbul akibat belum diserahkannya bonus kepada para atlet yang berprestasi kenyataan memang sampai sekarang belum ada kejelasan kapan bonus mau diberikan,“ kata dia lagi.

Saat ini, lanjut dia, ada beberapa atlet yang enggan berlatih karena mereka merasa kecewa. Bahkan, kata dia, ada beberapa atlet yang berprasangka buruk dan mengatakan jika bonus tersebut sudah diberikan namun tidak diserahkan kepada kami selaku atlit.
Dalam hal ini kami hanya menanyakan kepastian, apakah sudah cukup dengan penyerahan bonus secara simbolis yang kami terima beberapa waktu yang lalu ujarnya.

Terkait hal ini, Ketua KONI Kabupaten Melawi , H. Suarli S. Sos mengatakan bahwa soal bonus atlet bukanlah wewenang atau tanggung jawab KONI. “Soal bonus atlet, coba tanya ke Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Melawi,” Suarli dikonfirmasi, senin (1/4/2019).

Diakui Suarli jika Pemkab Melawi menjanjikan bonus bagi atlet yang berprestasi pada Porprov Kalbar 2018. Dia juga mengaku jika dirinya telah mengingatkan pihak Disporapar agar mengusulkan anggaran untuk bonus atlet tersebut.

“Memang janji Pemkab akan memberikan bonus kepada atlet yang berprestasi. Tapi itu bukan wewenang atau tanggung jawab kami sebagai pengurus KONI,” kata H. Suarli.

Disela sela usai pembukaan acara workshop penggunaan dana BOS pendidikan di Kurnia Water Park, media mempertanyakan langsung kepada Bupati Melawi Panji S.Sos tentang pemberian bonus terhadap atlet porprov yang berprestasi.
Bupati Panji menjelaskan itu pasti kita akomodir karena berkaitan dengan bonus itu adalah haknya mereka yang berprestasi dan itu benar adanya.
Saya berharap kepada rekan rekan atlit mohon atas kesabarannya karena semua melalui proses ujarnya.(Jumain)

Komentar