BANYUWANGI, JKN. Selasa,19/03/19. Kantor Pusat Ormas LSM BP3RI yang beralamat di Desa Sragi Kecamatan Songgon. Kabupaten Banyuwangi, kedatangan
Lima unsur instansi pemerintah, yang terdiri dari Kodim 0825 Banyuwangi, Polres Banyuwangi, Kejaksaan Negeri Banyuwangi, Sekertariat Daerah Banyuwangi dan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Banyuwangi. Untuk melakukan pendataan/surve lapangan terhadap ormas/perkumpulan yang didaftarkan di tahun 2019,
Salah satunya Badan Pemantau Penyelenggara Pemerintah Republik Indonesia (BP3RI).
Lima Unsur tersebut yang diketuai oleh H. Adnan Kohar, Mpd saat dikonfirmasi awak media ini mengatakan, kami sudah lakukan pendataan/surve lapangan terhadap ormas tersebut dan juga kami interview kepada seluruh jajaran pengurusnya.
“Sudah kami lakukan pendataan/surve lapangan mas, dan juga kami interview semua jajaran pengurus yang ada di struktural organisasi itu,” Ungkapnya.
Kohar menambahkan, kita akan melakukan rapat dahulu, hasilnya akan kami ajukan ke kementerian Dalam Negeri.
“Kami akan adakan rapat ulang dulu mas, hasilnya kami laporkan ke kementerian Dalam Negeri, dan kami akan mendapatkan surat terdaftar kalau semua memenuhi syarat, tapi kalau belum memenuhi syarat ya nanti dulu, penuhi dulu kekurangannya.” tambahnya.
Sugeng Setiawan,SH selaku Ketua Umum BP3RI mengatakan, “Dengan adanya tinjauan langsung dari lima unsur tadi, merasa berterima kasih, karena dengan adanya tinjauan tersebut kita bisa tahu kekurangannya apa dan ada yang kurang sempurna dalam organisasi ini.
“Adanya tinjauan tadi membuat kita tahu kekurangan organisasi ini, dan saya mengucapkan terima kasih banyak terhadap ke lima unsur tadi,” ucapnya.
Sugeng berharap kedepannya Badan Pemantau Penyelenggara Pemerintahan Republik Indonesia (BP3RI) bisa menjadi badan yang benar-benar sempurna secara kelembagaan maupun secara menegement, karena organisasi ini satu-satunya lembaga di Banyuwangi yang scopnya Nasional. dan Insya Allah akan menjadi Lembaga yang solid dan profesional. (fr)
Publisher: Teddy
Komentar