TERJADINYA BUKIT MATUK YANG LONSOR MENUTUPI JALAN SINTANG NG PINOH 

SINTANG, JKN.  1/3/2019 Jumat Bencana tanah longsor menutup badan jalan raya ng pinoh menuju Sintang-dan terjadi di enam titik kawasan Bukit Matuk, Desa Pamuar, Kecamatan Belimbing, Kabupaten Melawi, Provinsi Kalimantan Barat, Jumat (1/3/2019) pagi.

Camat Belimbing saat di wawancara awak media (jejakkasusnews.id )di tempat kejadian tanah lonsor di bukit matuk. Camat membenarkan bahwa ada kegiatan pertambangan liar di sekitar bukit Matok yang di lakukan secara manual oleh masyrakat setempat,, kita dari pihak Kecamatan sudah melakukan himbauan kepada masyarakat untuk menghentikan pertambangan liar tersebut,, namun sampai sekarang masih di lakukan ujar  Gito Mulyanto.

Pantauan awak media saat ini kondisi jalan tersebut sudah bisa di lewati roda dua maupun roda empat, berkat kesigapan pihak pemda Melawi dengan di bantu alat berat pihak perusahaan, baguna, mobil pemadam kebakaran Kab Melawi, material yang menutupi jalan tersebut sudah bisa di bersihkan.
memakan waktu kurang lebih 3 jam sehinga kenderaan roda dua roda 4 secara buka tutup jalan untuk berlalu lalang demi kelancaran masyarakat.
Sampai berita ini di turunkan pihak kapolsek Belimbing dan Kapolres Melawi belum bisa di konfermasi mengenai pertambangan liar tersebut.
(AHMAD REZALI,S)

Komentar