DI DUGA LALAI, PLN MEMBIARKAN KABEL LISTRIK KANDAS SAMPAI KE TANAH

ROKAN HILIR – JKN.
Keberadaan kabel listrik  sebagai pengantar api milik  PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) ke rumah warga sebagai pengguna terlihat mengancam keselamatan jiwa seseorang . Hal ini  terbukti sesuai fakta dilapangan yang terlihat saat ini disalah satu titik yang terpantau  awak media diwilayah RT 01 RW 01 Kelurahan Cempedak Rahuk Kecamatan Tanah Putih Rokan Hilir Riau.

Ketua RT 01 RW 01 Kelurahan Cempedak Rahuk  Makmursyah yang didampingi warganya  Sabtu 12/01/2019 dilokasi kabel listrik PLN yang meresahkan warga tersebut  kepada awak media antara lain mengatakan ” Kami dari pihak warga sudah berulang kali menyampaikan  hal kabel ini lewat biro instilatir PLN , untuk menyampaikan kepihak ranting Ujung Tanjung  yang dilanjutkan ke pihak cabang Bagan Batu agar dipasang tiang  listrik PLN  yang berstandar  sesuai  ketentuan . Namun sampai saat ini tidak juga kunjung terealisasi .

Lanjutnya ”  keberadaan Tiang Kabel listrik PLN  saat ini cukup meresahkan warga sekitarnya , terlihat kabel sudah ditemukan kandas ketanah , hal ini cukup mengancam akan keselamatan jiwa seseorang terhadap ancaman arus api yang lintas di kabel tersebut. Hal ini tidak bisa dibiarkan oleh pihak PLN selaku pemilik , pengamanan   dan  pengawasan nya. Jika terjadi hal hal yang tidak diinginkan  siapa yang bertanggung jawab. Kuat dugaan saya pihak PLN  terindikasi lalai akan tanggung jawabnya .

Makmursyah menambahkan ” Kiranya pihak ranting PLN  Ujung Tanjung segera melakukan survey lapangan dan berbuat niat baiknya memperhatikan  kabel penghantar arus listrik ini , agar tidak mengancam keselamatan jiwa. Warga tak berani memperbaikinya takut akan keselamatan jiwa” ucapnya  dengan penuh harapan perhatian  pihak PLN….. .

Kepala ranting Perusahaan Listrik Negara (PLN)  Ujung Tanjung  Joni Efendi ketika dikonfirmasi  lewat  WA  Sabtu 12/01/2019;  mengatakan ”   terima kasih atas informasi yang disampaikan pihak media ,  pihaknya sudah  melakukan  pengusulan penambahan tiang , mohon kesabaran masyarakat dikarenakan semuanya butuh proses  Insa Allah tahun 2019 terealisasi , bukann cuma daerah simpang benar saja  daerah lainnya seperti ujung Tanjung juga kami ajukan . Jadi kami bukan tidak tanggapi , semua butuh proses .

Lanjutnya ”  semua daerah yang butuh tiang standar , yang saat ini tiang sementara sudah kita usulkan . Tentang kabel yang terjatuh ketanah Senin kami akan kelapangan  untuk melakukan pengecekan ” ucapnya secara ringkas.

Salah seorang warga  sekitar  kawasan kabel yang terletak ditanah  Yang tidak bersedia disebut  (Namanya  red)  juga menyampaikan pendapatnya , antara lain menguraikan ”  pihak PLN diminta tanggapannya  atas keberadaan kabel saat ini. Kami bukan tidak mau menaikkan kembali ketiang sementara , tetapi kami tak berani , itu kan punya tegangan tinggi. Sementara jika hujan turun , warga enggan melintas di jalan ini , takut terkena arus listrik , dimana air juga bisa sebagai penghantar arus listrik bertegangan tinggi.

Harapannya ‘ pihak PLN jangan lalai la ..jangan sudah ada korban nanti baru bertindak. Marilah menunjukkan rasa tanggung jawabnya sebagai  petugas PLN  yang dipercayakan  untuk mengawasi  keoperasionalan perusahan negara ini .” Ucapnya secara tegas….(Td/Dk)

Publisher: Teddy

Komentar