MUARAENIM. JKN
Kebakaran terjadi di Desa Gunung Megang Dalam, Kecamatan Gunung Megang, Kabupaten Muara Enim, sekitar pukul 09.30 WIB, Rabu (02/01/2019).
Kebakaran menghanguskan 3 rumah warga, yaitu rumah Fahmi (45th) dan rumah Mayudin (45th) serta rumah Yunus (90th) (Pemilik Pesantren Nurul Iman) ludes terbakar. diduga sementara kebakaran ini, sumber api berasal dari arus pendek listrik (konsleting).
Kapolres Muara Enim AKBP Afner Juwono didampingi Kapolsek Gunung Megang melalui Humas Polres Muara Enim membenarkan kejadian kebakaran tersebut..
Peristiwa kebakaran terjadi pada hari Rabu,02 Januari 2019 sekitar pukul 09.30 wib, bertempat Desa Gunung Megang Dalam dusun VI Kecamatan Gunung Megang Kabupaten Muara Enim.
Diduga api berasal dari rumah pengajian Nurul Iman, bertepatan waktu kejadian di rumah pengajian tidak ada giat pengajian, atau dalam keadaan kosong, sehingga waktu terjadi arus pendek listrik api cepat membesar dan menyambar ke bangunan rumah dibagian kanan rumah Mayudin dan sebelah kiri rumah Pahmi.
Ada sekitar 1 jam api berkobar yang mengakibatkan 3 rumah tersebut terbakar habis. Api berhasil dipadamkan setelah mobil pemadam kebakaran tiba dilokasi sekira pukul 10.15 WIB langsung melakukan pemadaman api di bantu oleh personil Polsek Gunung Megang, anggota Koramil Gunung Megang serta warga setempat hingga pada pukul 11.30 WIB, api secara keseluruhan sudah dapat di padamkan. ( tiem)
Publisher: Teddy
Komentar