Tukang Pasang Gigi Sangat Peduli Terhadap Sesama

Banyuwangi, JKN – Harsono alias PANTOM, pemuda Krajan Desa Kradenan yang sehari hari berprofesi sebagai tukang pasang gigi ini mempunyai kepribadian yang jarang di miliki oleh orang lain.

Dengan kesibukanya sebagai seorang tukang pasang gigi, Harsono alias PANTOM, hari harinya meluangkan waktunya untuk peduli terhadap sesama, setiap pagi menjemput anak anak sekolah dan siangnya mengantar anak anak tersebut pulang, itu di lakukan setiap hari dan tidak mengharap imbalan sepeserpun.

Setiap hari antar jemput anak anak sekolah SD NU Kradenan 16 anak dari dua Dusun yaitu Dusun perangan, Dusun kopen dan tetangga Desa, yaitu Dusun Simbar Desa Tampo, dengan memakai kendaraan pribadinya yang memang khusus buat antar jemput anak”sekolah SD NU Kradenan.

Sungguh Pekerjaan mulia yang di lakukakan Harsono alias PANTOM, bapak dua anak asal Dusun Krajan Desa Kradenan ini, bisa menjadi contoh bagi kita semua untuk peduli terhadap sesama.

Harsono alias PANTOM, saat kami konfirmasi mengatakan, memang pekerjaan saya sebagai tukang pasang gigi akan tetapi saya luangkan waktu setiap hari untuk menjemput dan mengantar anak anak SD NU Kradenan, itu wajib mas, dan saya tidak mengharap imbalan apapun dari orang tua murid, karena semua itu, bentuk kepedulian saya terhadap anak anak dan sesama,ucapanya.

Bu Luluk dari Dusun Simbar, orang tua salah satu murid saat kami temui menyampaikan, beribu ribu terima kasih kepada Pak Harsono, yang sangat peduli terhadap anak anak mau mengantar dan menjemput setiap hari jarang jarang saya menemui orang yang baik kayak pak Harsono, di kasih ongkos juga gak mau, saya heran dan salut kepada beliau, pungkas Bu Luluk.(  Ted )

Komentar