DANREM 121/ABW BRIGJEN TNI LUQMAN ARIEF, S.I.P., M.I.P., Pimpin upacara peringatan hari juang TNI AD 2024, ajak seluruh komponen Bangsa untuk bersatu padu

Berita sidikkasus.co.id

Sintang – Peringati Hari Juang TNI AD ke-79 Tahun 2024, Korem 121/Abw menggelar upacara bendera, bertempat di Lapangan Bola Yonif 642/Kps, Jl. MT Hariyono, Sintang, Kalimantan Barat, Minggu (15/12/2024).

Bertindak sebagai Inspektur Upacara Danrem 121/Abw Brigjen TNI Luqman Arief, S.I.P., M.I.P., diikuti oleh para pejabat umum Korem 121/Abw, Dandim 1205/Stg, para Dan/Ka Balak Aju Korem 121/Abw, serta para prajurit dan PNS jajaran Korem 121/Abw.

Pada kesempatan Hari Juang Kartika, Danrem 121/Abw Brigjen TNI luqman Arief, S.I.P., M.I.P., Membacakan Amanat Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc. Bahwa, konsep “TNI AD Berjuang Bersama Rakyat” dilandasi semangat perjuangan jenderal soedirman yang menempatkan rakyat sebagai elemen utama dalam strategi perjuangan, Kolaborasi Antara TNI AD Dan Rakyat Adalah Kekuatan Besar Yang Menjadi Benteng Kokoh Untuk Menjaga Keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Hal ini sejalan dengan tantangan yang dihadapi bangsa saat ini yang semakin kompleks, termasuk krisis pangan, air, dan bencana alam. Tni ad dituntut untuk adaptif dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat yang terus berkembang.

Dalam amanatnya juga, Jenderal Maruli menegaskan pentingnya peran TNI AD dalam menghadapi tantangan bangsa yang semakin kompleks, seperti krisis pangan, bencana alam, dan dinamika sosial di era digital. “Kehadiran TNI AD harus selalu adaptif dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat,” imbuhnya.

Beberapa program unggulan seperti Manunggal Air, ketahanan pangan, dan pembangunan infrastruktur di daerah terpencil menjadi bukti nyata keberadaan TNI AD di tengah masyarakat. Selain itu, TNI AD terus memanfaatkan teknologi untuk memperkuat komunikasi dengan rakyat, guna menjaga sinergi dan kepercayaan publik.

Upacara ini ditutup dengan ajakan untuk terus memperkuat semangat kebersamaan dalam mewujudkan visi Indonesia Emas 2045. “Saya juga mengajak seluruh komponen bangsa untuk terus bersatu, saling mendukung dan bersama-sama mewujudkan visi Presiden Bapak Prabowo menuju Indonesia Emas 2045 secara gemilang,”tegas Jenderal TNI Maruli Simanjuntak. M.Si.

 

Pewarta kepala perwakilan media sidikkasus.co.id.kalbar.
A,Rezaly,s

Komentar