Pelatihan Oprasional Mesin Pengolahan Sampah di TPA ” RTH” Rogojampi

Berita Sidikkasus.co.id.

BANYUWANGI – Pasar Rogojampi, Bank Rakyat Indonesia (BRI)dan Pemuda Etan Gladak Anyar( PEGA ) Indonesia, serta Paguyuban Pasar menggandeng tangan dalam upaya meningkatkan pengelolaan sampah di pasar lokal dengan menginisiasi kerja sama yang meliputi pelatihan operasional mesin pengelolaan sampah dan pengelolaan sampah organik melalui budidaya maggot Kamis(21/9/2023).

Pelatihan yang dilakukan bertempat di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) RTH Rogojampi ini bertujuan untuk memberdayakan pedagang dan warga sekitar pasar dalam mengelola sampah dengan lebih baik dan efisien. Dengan adanya kerja sama ini, diharapkan sampah yang dihasilkan pasar bisa diminimalisir dan bermanfaat kembali bagi lingkungan dan ekonomi masyarakat.

Bank Rakyat Indonesia (BRI) sebagai salah satu stakeholder dalam inisiatif ini menegaskan bahwa keterlibatan mereka merupakan bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan kepada masyarakat. “Kami berkomitmen untuk mendukung upaya daerah dalam pengelolaan sampah. Pendidikan dan pelatihan merupakan langkah awal untuk menciptakan kesadaran dan keterampilan dalam mengelola sampah,” ujar perwakilan dari BRI.

Hal senada juga di sampaikan oleh Sundarianto selaku Derektur CV PEGA menyampaikan,” syukur alhamdulillah kami bisa berbagi ilmu terkait dengan pengelolaan sampah di pasar Rogojampi dan kami menghadirkan mesin canggih yang mampu mengolah sampah menjadi produk yang bernilai. “Kami berharap dengan adanya mesin ini, sampah yang sebelumnya menjadi masalah bisa menjadi solusi bagi masyarakat Rogojampi.

Pengelolaan sampah organik melalui budidaya maggot menjadi salah satu fokus dalam pelatihan ini. Maggot, yang merupakan larva dari lalat, dikenal mampu mengonsumsi sampah organik dan mengubahnya menjadi protein. Hal ini dapat dimanfaatkan sebagai pakan ternak, memberikan nilai ekonomis tambahan bagi masyarakat.

Masih kata Sundarianto, dengan adanya kerja sama ini, diharapkan pasar Rogojampi dapat menjadi contoh bagi pasar-pasar lain di Indonesia dalam pengelolaan sampah yang berkelanjutan.” Ungkapnya.

Budiarto selaku Kepala Pasar Rogojampi menambahkan,” ucapan terima kasih kepada paguyuban pasar yang hadir pada siang hari ini dalam rangka ikut sosialisasi terkait dengan pelatihan pengelolaan sampah. Alhamdulillah acara sosialisasi berjalan lancar.

Lebih lanjut, kami berharap kepada paguyuban pasar Rogojampi ,setelah selesainya kegiatan ini harus benar- benar di manfaatkan apa yang sudah di dapat dari para nara sumber ilmu- ilmu yang sudah di sampaikan. Jika itu betul- betul di lakukan dengan serius sudah pasti bisa menambah pemasukan atau penghasilan untuk kebutuhan keluarga.” Puskasnya.

REPORTER ( PENDIK )

Komentar