DI DUGA MARAKNYA PERJUDIAN JENIS GELPER DAN LAIN”,DI BAGAN SIAPI-API, KECAMATAN BANGKO KABUPATEN ROKAN HILIR RIAU

ROKAN HILIR, JKN – Sabtu 22/09/18
Terkait adanya dugaan dugaan maraknya perjudian di bagan siapi-api kecamatan Bangko kabupaten Rokan hilir Riau. Berdasarkan informasi dari masyarakat sekitar mengatakan bahwa adanya dugaan dugaan maraknya perjudian di bagan siapi-api.

Adapun sumber yang kami temui yang tidak ingin di sebutkan namanya, mengatakan,
Bahwasanya aktivitas perjudian tersebut dilakukan di jalan perdagangan dan perniagaan Bagan siapi-api kecamatan Bangko kabupaten Rokan hilir Riau.

Masyarakat sudah mulai resah akan aktivitas perjudian tersebut, karena menurut mereka, hal yang seperti itu, akan menjadi sebab munculnya sesuatu dampak yang negatif bagi lingkungan hidup mereka.
Informasinya, putaran penghasilan aktivitas perjudian tersebut, mencapai puluhan juta rupiah per harinya.

Tentunya hal ini akan berdampak buruk bagi masyarakat sekitar, belum lagi penghasilan di Rokan hilir begitu memperhatinkan, sulitnya perekonomian, belum lagi di tambah aktivitas perjudian ujarnya.


mendengar informasi tersebut, Tim JKN langsung turun ke lokasi perjudian yang dimaksud di jumpai berbagai jenis game yang ada di lokasi tersebut.
terkait informasi tentang kepemilikan lokasi perjudian tersebut, berinisial ABN dan AHK yang saat ini belum bisa kami temui.
Untuk di konfirmasi Begitulah informasi yang kami temui untuk saat ini. hingga pemberitaan ini di tayangkan.
(Handoko)

Komentar