Unit Lantas Polsek Rogojampi Melaksanakan Kegiatan Sosialisasi Ops Patuh Semeru 2023

Berita -sidikkasus. co -id.

BANYUWANGI – Sekaligus pemberian Tali Asih kepada Anak Yatim Piatu dari PANTAY (Para Pecinta Anak Yatim Piatu), pada: Hari Kamis tanggal 13 juli 2023 Pukul 09-00-WIB Yang bertempat Dipos Lantas 12.05.Rogojampi.

Hadir dalam acara ini Kanit Lantas Polsek Rogojampi, Anggota Unit Lantas Polsek Rogojampi, Pengurus dan Anak Yatim dari PANTAY (Para Pecinta Anak Yatim Piatu) yang beralamat di Dsn. Pancoran RT/RW: 02/01 Ds. Karangbendo Kecamatan rogojampi.

Uraian Kegiatan:* Sosialisasi kepada Anak Yatim Piatu dari PANTAY (Para Pecinta Anak Yatim Piatu) bahwa pada tanggal 10 s.d 23 Juli 2023 di wilayah Jawa Timur dilaksanakan Ops Patuh Semeru 2023.

Himbauan kepada Pengurus dan Anak Yatim dari PANTAY (Para Pecinta Anak Yatim Piatu) agar selalu mematuhi peraturan lalu lintas, terutama Kendaraan yang digunakan harus sesuai Spektek khususnya terkait Knalpot Brong kita sampaikan bahwa *Banyuwangi Zero Knalpot Brong* dan mengutamakan keselamatan sebagai Kebutuhan.

Pada Ops Patuh Semeru 2023 ini yg menjadi sasaran adalah pelanggaran kasat mata yg berpotensi menimbulkan laka lantas dan menekan Fatalitas korban lakalantas, meliputi:
Pengemudi R2 tidak menggunakan helm.
Pengemudi menggunakan HP saat berkendara.
Pengemudi R4/lebih tidak memakai sabuk keselamatan.Pengemudi melawan arus.
Pengemudi R2 berboncengan lebih dari satu.
Pengemudi Mengkonsumsi Narkoba/Miras.
Pengemudi melebihi batas kecepatan yang ditentukan.

Kegiatan Sosialisasi Ops Patuh Semeru 2023 dan Banyuwangi Zero Knalpot Brong sekaligus pemberian Tali Asih kepada Anak Yatim Piatu dari PANTAY (Para Pecinta Anak Yatim Piatu) berjalan dengan lancar .

Pewarta (slamet)

Komentar