Berita Sidikkasus.co.id
Melawi Kalbar – Dalam rangka memeriahkan dan merayakan hari raya Idul Fitri 1444 H tahun 2023 di Kabupaten Melawi mengadakan lomba karnaval perahu hias yang di ikuti oleh perahu tempel dan kapal kelotok dari berbagai desa di Kecamatan Nanga Pinoh. Acara dilaksanakan di jalur sungai Melawi dan sungai Pinoh tepatnya di muara sungai Melawi atau pertemuan sungai Pinoh dan sungai Melawi, di Dermaga SDF Nanga Pinoh.
Sabtu (22/04/23).
Kegiatan pelaksanaan perlombaan dan Karnaval Perahu Hias dalam rangka memeriahkan perayaan hari Raya Idul Fitri 1444 H tahun 2023 Kabupaten Melawi di hadiri langsung oleh Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Melawi Hendegi Januari Usfa Yusra
Kasat Sabara Polres Melawi
AKP .Oding Ketua KONI Kabupaten Melawi Abang Baharudin, S.Sos
dan Pemuda Laskar Melayu Kabupaten Melawi serta seluruh peserta lomba dan masyarakat Kabupaten Melawi.
Wakil Ketua I DPRD Melawi Hendegi Januari Usfa Yusra dalam sambutan dan pembukaan Karnaval Perahu Hias mengatakan, semoga karnaval lomba perahu hias ini akan menjadi perhatian dan agenda Pemda Melawi kedepan untuk mengembangkan tradisi dan budaya serta adat istiadat kearifan lokal.
“Terima kasih kepada seluruh masyarakat Kabupaten Malawi, Panitia karnaval perahu hias Kabupaten Melawi jajaran Polri dan TNI tokoh masyarakat tokoh pemuda dan Ormas bahkan seluruh pihak yang sudah mendukung terselenggaranya kegiatan lomba perahu hias.
Hendegi juga sangat mendukung kegiatan lomba karnaval perahu hias akan menjadi agenda tahunan Pemerintah Kabupaten melawi semoga di tahun depan tahun 2024 acara karnaval lomba perahu hias semakin meriah.” Terangnya.
Ketua DPD Laskar Pemuda Melayu Endri Triadi menyampaikan
“Ucapan terima kasih kepada Pemda Melawi dan Polri atas dukungan serta suport nya kepada Panitia Karnaval semoga tahun depan semakin meriah dan berkembang, kegiatan Karnaval perahu hias ini tahun kedua terlaksana agar dapat menjadi tradisi di kabupaten Melawi yang kita cintai.”Ucapnya.
Endri Triadi Juga berharap
“agar Pemerintahan Daerah Kabupaten Melawi bisa memfasilitasi agenda Lomba Karnaval Perahu Hias menjadi tradisi dan agenda rutin setiap tahun nya dalam memeriahkan Hari Raya Idul Fitri dengan bekerja sama Dinas terakit, untuk Laskar Pemuda Melayu (DPD LPM) selain sebagai inisiator tegas mengatakan akan selalu mendukung kegiatan tersebut.
Untuk kedepannya tentu kita berharap terus menjadi ajang agenda tahunan sehingga akan memiliki makna dan nilai positif demi mempererat tali silaturahmi, persaudaraan, persatuan dan kesatuan masyarakat kabupaten Melawi.” Tegasnya.
“Kegiatan karnaval perahu hias selesai dan langsung di umumkan para pemenang lomba di Dermaga SDF Desa Tanjung Niaga Kecamatan Nanga Pinoh Kabupaten Melawi di hadapan seluruh peserta lomba karnaval dan seluruh masyarakat, warga yang hadir dan menonton serta meramaikan untuk memeriahkan dalam rangka menyambut hari raya idul Fitri 1444 H tahun 2023 dengan sangat antusias.
Terima Kasih Kepada seluruh masyarakat kabupaten Melawi yang sudah bersama-sama mendukung dan mensukseskan terlaksananya kegiatan ini sehingga dapat berjalan dengan lancar, aman dan kondusif.”Imbunya.
(Jurnalis-Harjono)
Komentar