Babinsa Koramil Genteng Laksanakan Gotong-Royong Pembersihan Material Pasca Angin Kencang

Berita sidikkasus.co.id,_ Banyuwangi – Akibat intensitas curah hujan yang tinggi Anggota Koramil 0825/04 Genteng laksanakan Gotong-Royong Pembersihan Material Pasca Angin Kencang yang mengakibatkan pohon jenis Asem tumbang dengan posisi melintang di Jalan raya sehingga mengakibatkan kemacetan arus lalu lintas yang bertempat di jalan Raya Jember (Barat SPBU Setail) Dusun Curah Ketangi timur RT 03 Rw 02 Desa Setail Kecamatan Genteng. (26-02-2023)

Kegiatan tersebut dihadiri oleh
Serda Suyitno Babinsa Setail,
Bripka Haris Anggota Lantas Polsek Genteng, Masruri Ka BKO Pol PP Genteng, Kadus Curahtangi Timur serta Warga sekitar kejadian

Babinsa Setail Serda Suyitno tiba di lokasi kejadian dan selanjutnya melaksankan pendataan dan membantu pembersihkan bersama warga sekitar.

Serda Suyitno menyampaikan,”
Pada pukul 15.15 Wib, Telah terjadi hujan deras disertai dengan angin kencang yang mengakibatkan pohon Asem berdiameter kl. 80 cm dengan tinggi kl. 8 meter tumbang dengan posisi melintang di Jalan Raya Jember Dsn. Curah ketangi timur Ds. Setail Kec. Genteng yang mengakibatkan kemacetan arus lalu lintas serta sebuah tiang milik Telkom bengkok dan bahwasanya kondisi pohon tsb bagian bawah sudah lapuk,”ucapnya

Adapun kerugian Personil Nihil, Kerugian Materiil Pohon Asem berdiameter kl. 80 cm dengan tinggi kl. 8 meter tumbang, 1 buah tiang milik Telkom bengkok akibat tertimpa pohon Asem yang roboh,”ujarnya

Langkah -Langkah yang di ambil Babinsa yaitu
Mendatangi lokasi kejadian, Membantu pembersihan pohon tumbang, Menghubungi PLN Genteng maupun pihak terkait, Melaksankan koordinasi dengan instansi terkait guna penanganan lebih lanjut pasca kejadian hujan disertai angin kencang yang mengakibatkan pohon tumbang Melaporkan ke komando atas,”pungkasnya.
(Jhoen SDK)

Komentar