Pasca BanjirTagana Dinsos PPKB Banyuwangi Mendirikan ” DU” di Halaman Balai Desa Kalibaru Wetan

Berita Sidikkasus.co.id.

BANYUWANGI – Pasca terjadinya banjir bandang di Desa Kalibaru Wetan Taruna Siaga Bencana( TAGANA) Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana( DINSOS PPKB) Kabupaten Banyuwangi membuka layanan Dapur Umum( DU) Jumat(04/11/2022).

Layanan DU untuk warga masyarakat yang terdampak banjir yang terjadi pada hari Kamis kemarin membuat aktifitas warga sedikit terganggu. Warga sendiri fokus kepada pembersihan rumah masing- masing setelah terendam pasca banjir bandang.

Sementara kegiatan Tagana hari ini sudah fokus kepada DU untuk menyuplai makan siang yang jumlahnya mencapai 1500 nasi bungkus, dalam sehari untuk makan pagi siang dan malam maka harus menyiapkan 4500 nasi bungkus.

Dedy Utomo selaku Kordinator( KORTAG) Tagana Kabupaten Banyuwangi menyampaikan ” pasca terjadinya banjir bandang yang terjadi di Desa Kalibaru Wetan kurang lebi jam 9 malam, setelah ada laporan dan koordinasi bersama Badan Penanggulangan Bencana Daerah( BPBD) Tagana Kabupaten Banyuwangi langsung menurunkan Tim Reaksi Cepat( TRC) untuk bergerak menuju Kalibaru.” Ucap Dedy.

Selain menurunkan TRC ke lokasi sekaligus mempersiapkan DU untuk mengantisipasi keadaan di lapangan, benar sekali setelah kita melakukan koordinasi lanjutan bersama BPBD dan Pemerintah Kecamatan serta Desa Kalibaru Wetan maka di ambil kesimpulan Tagana KEMENSOS RI untuk membuka layanan Dapu Umum.

Lebih lanjut,” untuk mencukupi kebutuhan permakanan kepada warga terdampak banjir sekali makan 1500 nasi bungkus, dan itu kita menyuplai makan pagi siang dan malam jadi satu hari DU harus menyiapkan 4500 nasi bungkus estimasi sementara tanggab darurat selama 3 hari.” Tutur Dedy.

Tidak hanya itu ” persiapan kami adalah menyiagakan semua personil Tagana baik tim DU tim posko maupun tim Layanan Dukungan Psyko Sosial jadi kita siapkan semua baik peralatan DU dan logistik. Semua tim harus melakukan koordinasi terkait penanganan pasca banjir bandang ini.

” kami berharap dengan adanya musibah banjir bandang ini segera teratasi warga masyarakat yang terdampak baik yang rumahnya rusak berat atau yang masih ada di beberapa titik pengungsian segera tertangani terutama kebutuhan dasar, dengan demikian layanan DU Tagana Dinsos Kementrian Sosial Republik Indonesia( KEMENSOS RI) dapat tersampaikan dengan cepat dan tepat serta efisien.” Singkatnya.

REPORTER ( PENDIK)

Komentar