Berita sidikkasus.co.id
HALSEL,- Terlihat sebanyak 558 orang Calon Kepala Desa (Cakades) yang ikut serta dalam pesta Demokrasi pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak di Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel), Melaksanakan deklarasi dan penandatanganan pakta integritas pada hari sabtu tanggal 22 oktober 2022.
” Di gelarnya Deklarasi dan penanda tangani pakta Inegritas oleh 558 orang Cakades, Bertempat di gedung aula kantor Bupati Halsel itu, di saksikan oleh Bapak Hi. Usman Sidik, Muhammad Ali Bassam Kasuba, Hakim Pn Labuha, Dandim, Wakapolres dan Kasipidum kejari (Halsel). Minggu/23/10/22.
Usai menandatangani pakta integritas pada kesempatan itu juga, Bupati Halsel Bapak Hi. Usman Sidik menyampaikan bakal menggugurkan bagi Calon kepala Desa yang sengaja Memobilisasi Masa saat pemelihan nanti sehingga dapat menimbulkan hal-hal yang tidak di inginkan terjadi.
Saya ingatkan kepada semua calon Kepala Desa agar menjaga marwah birokrasi di Desa sehingga tidak terkonfirmasi kepentingan kepentingan pribadi yang merusak proses politik di Negeri ini. Kata (Usman).
Lanjut ia, Perlu ada kesepakati kita bersama melalui deklarasi damai dan penandatangani pakta integritas yang dilaksanakan oleh semua para calon kepala desa saat ini, maka harus siap kalah dan siap menang dalam pertarungan pemilihan nanti.
Untuk itu saya selaku Kepala Daerah, selaku Kepala Pemerintahan Kab. Halmahera Selatan. Berharap bahwa kedamaian ada di diri kita masing-masing.
Di beberapa waktu lalu, tujuan untuk mencalonkan diri saja sudah ada gejolak-gejolak yang timbul di tengah tengah Masyarakat, bahkan ada yang sengaja memobilisasi masa sampai ke Daerah.
Hal ini tidak bisa lagi terjadi di berikut berikutnya. Hari ini saya pastikan jika ada Kepala desa atau calon kepala desa sengaja memobilisasi masa maka dipastikan akan di gugurkan dan saat ini kesepakatan kita bersama dalam deklarasi damai serta penandatangani pakta integritas
Dalam proses pemilihan nanti terdapat ketidak adilan dapat di ajukan ke kami sesuai prosedur, tetapi jika ada yang menggunakan kekerasan maka kesepatakan bersama hari ini yang disaksikan oleh pihak penegak Hukum maka pemerintah Daerah mendukung untuk mrmproses Hukum. Tegas (Usman).
(Kandi/Red).
Komentar