Berita Sidikkasus.co.id
Padang Lawas – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Padang Lawas( Palas) melalui Dinas Sosial melaksanakan Rapat Kordinasi (Rakor) Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Potensi sumber kesejahteraan sosial tahun anggaran 2022,
Kegiatan yang berlangsung di Hotel Al Marwah Sibuhuan.Selasa (06/09/22), dibuka PLT Bupati Padang Lawas drg.H.Ahmad Zarnawi Pasaribu CHt MM M.Si
Plt Bupati Padang Lawas drg H Ahmad Zarnawi Pasaribu CHt,.MM,.M.Si dalam sambutan nya menyampaikan, dalam upaya penangan fakir miskin haruslah dilakukan secara serius dan keterpihakan dengan cara memberdayakan masyarakat.
Dimana masyarakat tersebut memang masuk dalam kategori penyandang masalah kesejahteraan sosial (PMKS), untuk itu perlu terciptanya sebuah pemahaman dan kesinambungan semua stakeholder baik unsur pemerintah pusat, Provinsi maupun Kabupaten.ungkapnya
Zarnawi menambahkan, Ketika mereka mampu mengatasi dirinya sendiri dalam setiap aspek kehidupannya, maka pemberdayaan sosial tersebut sudah dapat dikatakan terlaksana dengan baik dan bantuan yang diberikan bukan membuat ketergantungan akan tetapi harus dilakukan secara mendidik.
Peran dari Dinas Sosial Kabupaten Padang Lawas sebagai mitra dalam penanganan masalah kesejahteraan sosial sangat diharapkan bantuannya untuk ikut mensosialisasikan program penangan fakir miskin sekaligus melakukan pembinaan lanjut tentang keberadaan fakir miskin di Kabupaten Padang Lawas.
“Akhir akhir ini masyarakat kita sedang di hebohkan dengan naiknya harga BBM bersubsidi, merupakan upaya pemerintah mencegah inflasi yang semakin melilit”, ungkap Zarnawi
Dimana inflasi yang terus meningkat terutama di Padang Lawas mengakibatkan kenaikan harga kebutuhan pangan, seperti harga cabai, maka dari itu sesuai arahan dari Bapak Gubernur di harapkan kepada seluruh jajaran pemerintah untuk menanam cabe minimal 10 batang per rumah.
Hal tersebut merupakan upaya dari pemerintah untuk menekan harga cabai yang semakin meningkat, disisi lain saya juga berharap inovasi, dan terobosan dalam menekan inflasi ini sehingga masyarakat tidak khawatir terkait naiknya semua kebutuhan pokok.
Untuk itu, melalui Rakor sekaligus sosialisasi ini dapat meminimalisir angka kemiskinan di Kabupaten Padang Lawas karena hal ini sesuai dengan visi misi padang Lawas yang beriman, cerdas, sehat, sejahtera dan berbudaya, BERCAHAYA, ujar Zarnawi
Sebelumnya Kepala Dinas Sosial Kabupaten Padang Lawas H Achmad Fauzan Nasution SQ,.S.HI,.M.Pd.I dalam laporannya memaparkan, adapun dasar dari pelaksanaan kegiatan ini yang pertama dokumen pelaksanaan anggaran Dinas Sosial Kabupaten Padang Lawas tahun 2022 pada Sub kegiatan penyelenggaraan rapat koordinasi dan konsultasi OPD.
Kedua menindak lanjuti, surat keputusan bupati palas nomor 460/098/KPTS/2022 tentang pembentukan panitia rapat koordinasi lintas satuan kerja perangkat daerah dan potensi sumber kesejahteraan sosial tahun Anggaran 2022.
Kegiatan bertujuan, mewujudkan program pemerintah daerah dalam terbentuknya masyarakat Padang Lawas yang Bercahaya, mensosialisasikan ke masyarakat dan pemerintah desa tentang program pemerintah dan potensi sumber kesejahteraan sosial.
Tampak hadir dalam kegiatan tersebut para OPD Kabupaten Padang Lawas, seluruh Kepala Desa dan Lurah, Camat Se Padang Lawas, pegawai kantor BPJS Kesehatan, seluruh pendamping PKH Se Padang Lawas, seluruh TKSK Se Padang Lawas, Puskesos SLRT Se Padang Lawas, Ketua PSM Se Padang Lawas,dan karang taruna kabupaten Padang Lawas.
Di akhir acara drg.H.Ahmad Zarnawi Pasaribu CHt MM M.Si didampingi Kadis sosial H.Achmad Fauzan Nasution M.Pdi dan Inspektur Harjusli Fahri Siregar SSTP M.Si memberikan bantuan Alat bantu penyanggah dan kursi Roda kepada penderita yang membutuhkan. (HS79)
Komentar