Berita sidikkasus.co.id
BANYUWANGI, – Koramil 0825/07 Cluring Pelda Moh. Noffel Sarwo Edy bersama warga masyarakat melaksanakan kegiatan kerja bakti Pengurukan Jalan Utama Batas Desa Tamanagung dengan Desa Cluring, Kecamatan Cluring, Kabupaten Banyuwangi, Rabu (08/06/ 2022)
Babinsa Pelda Moh. Noffel Sarwo Edy mengatakan,” Kegiatan kerja bakti ini merupakan upaya bersama dalam mewujudkan kepedulian terhadap lingkungan serta bertujuan untuk menghindari terjadinya kecelakaan bagi penguna sepeda motor karena terhalang oleh Rusaknya Aspal.
“Kegiatan kerja bakti ini dilakukan karena kondisi Jalan dan bahu jalan yang ada semakin Rusak,” jelasnya.
Hadir dalam giat tersebut Babinsa Cluring Sertu Arif Hadi Mintoyo, Kepala Dusun Desa Tamanagung dan warga masyarakat kurang lebih 15 orang.
Sementara Danramil 0825/07 Cluring Kapten Inf Edi Supriyono ditempat terpisah mengatakan,” Kerja bakti ini sebagai upaya agar masyarakat selalu peduli dengan kondisi jalan yang Rusak dilingkungan sekitar tempat tinggalnya. Semoga jalinan kerja sama yang baik selama ini akan semakin kuat dalam mewujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat. Selain itu kegiatan Kerja Bakti pengurukan jalan ini merupakan kegiatan yang positif serta akan terjalin kerjasama yang baik seperti yang kita harapkan,” ungkapnya.
Sementara itu, Kepala Desa Tamanagung menyampaikan,” Terimakasih kepada Babinsa karena kegiatan karya bakti ini terselenggara tidak lain karena peran aktif Babinsa sehingga Jalan Utama Batas Desa Tamanagung dengan Desa Cluring menjadi lebih baik dan saya juga melihat warga sangat senang dan antusias dalam mengikuti kerja bakti dikarenakan Babinsa juga ikut kerja dalam melaksanakan kerja bakti Pengurukan Jalan Utama ini,” pungkasnya.
( Joen SDK )
Komentar