Berita Sidikkasus.co.id
AGAM SUMBAR – Sekolah Menengah Kejuruan.Negri.1.Tanjung Raya Agam Sumatera Barat, Laksanaan Upacara Bendera Awal Semester Genap Tahun Pelajaran 2021/2022″
Bahwa untuk melaksanakan upacara bendera tersebut dilaksanakan dilapangan sekolah, dan diikuti oleh seluruh Siswa/Siswi dan seluruh guru dan petugas sekolah dengan rinciannya, Siswa/Siswi 1013 orang, Guru PNS 47 orang,Peg PNS 2 orang, GTT 50 orang, PTT 33 orang.
Dan petugas sekolah serta pelaksanaan upacara ini yang bertugas adalah Anggota Osis SMK.N.I dan Upacara yang dibina langsung oleh . Drs. Kamroni Purnamera selaku Kepala Sekolah SMK.N. 1 Tanjung Raya Agam.
Dalam amanatnya, beliau menyampaikan kepada seluruh guru dan Siswa/Siswi untuk selalu laksanakan disiplin untuk melaksanakan tata tertib sekolah, serta tidak ada lagi guru dan siswa yang terlambat datang ke sekolah. Dan diakhir amanatnya, beliau juga menyampaikan kepada siswa, bahwa untuk bersiap-siap menghadapi ujian yang kemungkinan akan dimulai bulan Maret 2022.
Sesuai dengan kalender dinas pendidikan propinsi Sumatera Barat, siswa kelas X dan XI Ujian Mid Semester (Minggu ke 2) dan Ujian Sekolah untuk kelas XII (Minggu ke 3) dan semoga pada tahun ini, siswa/siswi SMK.N. Tj.Raya bisa lulus 100 %.doa guru semuanya.(Syafrianto)
Komentar