0825/19 Dampingi Sosialisasi Pengelolaan Sampah Di Desa Karangsari

Berita sidikkasus.co.id

BANYUWANGI – Sempu, – Babinsa Desa Karangsari Koramil 0825/19 Sempu Serda Edi Suryadi mendampingi Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kabupaten Banyuwangi menggelar sosialisasi pengembangan pengelolaan sampah berbasis Desa dengan sistem 3R (Reduce, Reuse, Recycle) di Balai Desa Karangsari Kecamatan Sempu, Senin (18/09/2023 ).

Dalam sosialisasinya, DPMD Banyuwangi Bapak Tri menyampaikan,”Adapun penerapan prinsip pengolahan sampah yang baik dan benar di lingkungan masyarakat.
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan pemahaman tentang tata kelola sampah, khususnya di Desa Karangsari Kecamatan Sempu sehingga sampah dapat difungsikan dan dimanfaatkan, “ungkapnya.

“Pada kesempatan kali ini, sosialisasi yang kita lakukan juga sekaligus dipraktekkan langsung di Desa Karangsari Kecamatan Sempu, “jelasnya.

Sementara itu, Serda Edi Suryadi mengatakan, “Dengan sosialisasi ini tentu akan sangat bermanfaat bagi masyarakat Desa Karangsari Kecamatan Sempu,”tuturnya.

Danramil 0825/19 Sempu Kapten Inf Misdari dikonfirmasi terpisah menjelask,”Kegiatan Sosialisasi pengelolaan sampah yang ada di wilayah Desa Karangsari ini merupakan salah satu sarana dan solusi dalam mewujudkan wilayah yang hijau melalui tata kelola sampah yang baik dan benar,”jelasnya.

“Melalui optimalisasi peran Babinsa di wilayah binaan, pihaknya selalu berupaya berperan aktif dan konsisten dalam pengelolaan sampah di wilayah, baik dengan menggelorakan pola hidup bersih dan sehat.

Imbuhnya,”Kegiatan ini harus dengan dukungan serta pemahaman masyarakat, bahwa sampah harus dikelola dengan baik demi mewujudkan lingkungan yang sehat dan bersih, “punkasnya.

(Djoen SDK)

Komentar